Minum kopi secara teratur dapat menurunkan risiko penyakit hati. Penelitian di AS menunjukkan, risiko pembentukan penyakit cirrhosis karena alkohol menurun hingga 22 persen untuk setiap cangkir kopi yang diminum setiap hari.
Meskipun demikian, para ahli yang melaporkan temuannya dalam Archieves of Internal Medicine mengingatkan bahwa mengurangi konsumsi alkohol adalah cara yang paling efektif mencegah kerusakan hati. Penelitian tersebut dilakukan terhadap 125.580 pria dan wanita selama 20 tahun. Para peneliti dari California menggunakan rekam medis pasien-pasien yang diperiksa secara sukarela sepanjang 1978 hingga 1985.Untuk melihat kerusakan di hati, mereka mengukur enzim tertentu di darah. Sesuai prediksi, kadar enzim jauh lebih tinggi pada pecandu berat. Meskipun demikian, orang yang mengonsumsi alkohol dan kopi memiliki kadar enzim yang rendah daripada yang hanya alkohol.
Pada 2001, 330 orang didiagnosa menderita penyakit hati cirrhosis dan 199 di antaranya disebabkan karena mengonsumsi alkohol secara rutin. Minum kurang dari segelas kopi setiap hari menurunkan risiko serangan cirrhosis hingga 30 persen, satu hingga tiga cangkir menurunkan hingga 40 persen, dan lebih dari empat cangkir hingga 80 persen. Risiko cirrhosis yang tidak berasosiasi dengan alkohol juga menurun meskipun tidak terlalu signifikan. Namun, teh tidak memiliki pengaruh yang sama. Ini menunjukkan bahwa yang memengaruhi mungkin bukan kafein. Para peneliti belum memastikan apakah kafein yang mempengaruhi sebab minum teh bukan kebiasaan di sana. Dengan mempelajari racikan kopi, mungkin para peneliti dapat mengembangkan obat penawar dan pemahaman yang lebih baik terhadap mekanisme pembentukan penyakit hati.Interaksi sebab akibat kopi dan etanol terhadap hati terbukti, namun kita harus tetap berpikir bahwa kopi mungkin hanya salah satu potensi yang menurunkan risiko cirrhosis, kata penelitianya Dr. Arthur Klatsky dari Kaiser Permanente Division of Research di California.
Meskipun tidak menjelaskan alasan mengapa penurunan ini bisa terjadi, hasil penelitian tersebut menekankan pentingnya penelitian lebih lanjut untuk mengungkapnya. Menurut Profesor Kedokteran Chris Day dari Pusat penelitian Hati di Universitas Newcastle, kegemukan juga salah satu penyebab naiknya risiko penyakit hati. Faktanya, kegemukan merupakan salah satu efek perubahan tubuh para pecandu alkohol. (bbc.co.uk)
Friday, July 07, 2006
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
1 comment:
Saya punya beberapa artikel tentang kopi dan sebuah analisa tentang masa depan kopi AT & BM, Sekiranya anda setuju, kenapa ndak blogger ini kita khususkan saja serbicara tentang kopi, biar orang-orang lebih kenal dengan nenggeri te
Post a Comment